Senin, 05 Oktober 2020

review dan testimoni beli handphone di pasar online

Hallo sobat semua, yang sedang membaca tulisan ini saya doakan semoga kalian dan keluarga sehat selalu dan di lancarkan rezki nya. Tanpa basa basi lagi langsung saja sesuai dengan judul postingan ini saya mau bercetita tentang pengalaman saya pribadi yang pertama kali beli handphone samsung M 21 di salah satu pasar online yang terpecaya sebut saja dia "S. Yup bener sekali apa yang kalian fikirkan saat ini, saya membeli hp di S karena harga lagi promo besar²an sehingga saya bisa menabung sisa uang yang telah saya siapkan jika membeli secara offline. Maklumlah masih single dan belum punya pekerjaan tetap wkwkw. 

Nah awalnya saya ngga yakin untuk beli hp di S karena takut ketipu dan barang tidak sesuai kondisi awal karena rusak di perjalanan atau mungkin saja hp yang saya beli nnti palsu alias kw. Banyaknya fikiran negatif tersebut di kepala saya saat itu, tapi saya melihat review pembeli yang ada di tokoh online S semuanya positif dan barang yang di terima pelanggan ori semua tidak KW/palsu. Sehingga saya memberanikan untuk mencobanya.

Setelah proses pembayaran dan pesanan saya di kirim melalui ekspidisi j&t. Saya pun menerima nomor resi. Nah bagi teman² yang belum tahu apa itu nomor resi akan saya jelaskan terlebih dahulu ya ; jadi nomor resi merupakan nomor bukti pengiriman yang berasal dari jasa ekspedisi/logistik. Nomor resi umumnya berupa lembaran kertas dengan nomor seri tertentu. Nomor resi berfungsi sebagai identitas paket dan merupakan bukti bahwa paket pesanan customer telah benar-benar dikirim oleh toko online serta dengan nomor resi kita dapat melacak keberadaan barang kita. Ini sobat bisa lihat riwayat perjalanan smartphone saya selama di kirim melalui ekspidisi j&t kalian akan mengetahui detail sampai ke jam menit dan detik.
Jadi kalian tidak perlu khawatir jika barang kalian hilang di ekspedisi.

Review dan testimoni saya saat pertama kali melakukan pembelian hp lewat tokoh online di S sangat memuaskan, barang saya dapat sesuai diskripsi dan dalam kondisi bagus. Tapi untuk melihat keaslian dari smartphone samsung M 21 ini ada beberapa cara pengecekan loh sobat dan akan saya bahas di tulisan yang lain 🙃

Semoga tulisan ini bermanfaat ya dan kirim komentar kalian memgenai pengalaman saat belanja online di kolom komentar yaa..., akan saya baca satu satu kok ☺

Tidak ada komentar:

Posting Komentar